Berita Utama

DAMKARMAT LAMPUNG SELATAN GELAR SOSIALISASI ANTISIPASI BAHAYA KEBAKARAN DI RADIO DIMENSI BARU FM

Kalianda, 26 Agustus 2024

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kab. Lampung Selatan, M. Sefri Masdian, S.Sos melakukan Sosialisasi Antisipasi Bahaya Kebakaran bersama DB FM Radio, Senin (26/8/2024)

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kabupaten Lampung Selatan melaksanakan kegiatan Sosialisasi kepada Masyarakat bersama DB FM Radio yang dilaksanakan pada Acara Lampung Selatan Expo tahun 2024 bertempat di kawasan Lampung Selatan Expo yaitu di Stand DB FM Radio, Senin (26/8/2024).

Kegiatan ini dipandu oleh host Chairunisa dan menjadi Narasumber adalah Kepala Dinas Damkarmat Lampung Selatan, M. Sefri Masdian, S.Sos, pada kesempatan ini turut hadir Sekretaris Dinas Damkarmat, Hendry Gunawan, SE, Plt. Kepala Bidang Pencegahan, Octofiansyah, SE, beserta staf Dinas Damkarmat Lampung Selatan.

Dalam acara ini, Kepala Dinas Damkarmat Lampung Selatan, M. Sefri Masdian, S.Sos menyampaikan terkait inovasi yang sedang dan telah dilaksanakan oleh Damkarmat khususnya inovasi untuk tahun 2024 yaitu inovasi Edukasi Dini Pemadam Kebakaran (DUDIDAM), untuk tahun 2023 Damkarmat mempunyai inovasi Barisan Pemadam Kebakaran (BALAKAR) dan Pencegahan Kebakaran dalam Rumah Tangga (Hanbarga).

Dalam closing statement Sefri menyampaikan dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama melakukan pencegahan bahaya kebakaran dengan cara 1) untuk masyarakat yang membakar sampah untuk memastikan api sudah padam ketika ditinggalkan, 2) anak-anak jangan dibiarkan main korek api, 3) ketika akan bepergian untuk memastikan kompor sudah dimatikan, 4) untuk menghindari konsleting listrik gunakan peralatan listrik dan kabel yang sudah berstandar nasional (SNI). (HAY)

× Butuh Bantuan Kami?