Berita Utama

DUMP TRUCK TERBAKAR DI JALINSUM BERHASIL DIPADAMKAN DAMKARMAT LAMPUNG SELATAN

Katibung, 20 Agustus 2024

Mobil Truck terbakar di jalinsum KM 30 Desa Tarahan, Selasa (29/8/2024)

Anggota Fire Rescue Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kabupaten Lampung Selatan Posko Sidomulyo berhasil padamkan kebakaran satu unit mobil fuso. Kebakaran ini terjadi di Jalan Lintas Sumatera, Jalan Sukarno Hatta KM 30 Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (20/8/2024). 

Bermula dari laporan Bpk Ruli kepada Call Center Damkar Posko Sidomulyo hari Selasa (20/8/2024) sekira pukul 14.57 WIB, bahwa telah terjadi kebakaran satu unit mobil fuso bermuatan batu Split di Jalan Sukarno Hatta KM 30 Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan.

Tim Damkar Posko Sidomulyo yang mendapat laporan langsung meluncur ke lokasi kebakaran pukul 15.00 WIB. Dengan mengerahkan satu unit mobil pemadam kebakaran dari Posko Sidomulyo yang beranggotakan Tiga personil yaitu Zainal sebagai Korlap, Jhosep dan Herwanto, serta satu unit mobil damkar dari Posko Kalianda dengan anggota Adit dan Septa sampai lokasi kebakaran sekira pukul 15.25 WIB.

Setelah melakukan pemadaman api menggunakan dua mobil pemadam kebakaran akhirnya sekira pukul 17.12 WIB api sudah dapat di padamkan dan dilakukan pendinginan.

Sumber api dari kebakaran yang terjadi pada mobil fuso ini  diduga karena terjadi konsleting kabel pada perapian mobil, pada peristiwa ini tidak terdapat korban luka maupun korban jiwa tetapi terdapat kerugian materil yaitu satu unit mobil fuso yang hangus terbakar. (HAY)

× Butuh Bantuan Kami?