Berita UtamaLatestPemberdayaan MasyarakatPencegahan

STUDENT FIRE RESCUE DI SMA N 1 NATAR

Natar, 24 Februari 2023

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan dalam hal ini Bidang Pencegahan kembali mendatangi Sekolah Menengah Atas. SMA NEGERI 1 NATAR menjadi sasaran untuk diberikan edukasi mengenai Pencegahan Kebakaran dan bagaimana menghadapinya. Pihak sekolah sangat senang dengan kedatangan kami yang bertujuan untuk memberikan Pendidikan tentang bahaya kebakaran kepada siswa/siswinya.

Di tengah-tengah lapangan dan dibantu oleh tim Panitia dari Bidang Pencegahan juga Anggota Pos Jaga Bahaya Kebakaran Natar Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Kabid Pencegahan Rahmat Hadi Wijaya memberikan materi Pencegahan Kebakaran sekaligus mempraktekan bagaimana memadamkan api di depan siswa/siswi SMA tersebut. Mereka sangat terlihat senang dengan adanya  Kegiatan Student Fire Rescue, didampingi oleh gurunya, mereka (siswa/siswi) mengakui manfaat dari kegiatan ini. “Kami menjadi tahu bagaimana cara mencegah kebakaran dan menghadapi kebakaran”. Demikian pengakuan dari seorang siswa yang tak ingin Namanya disebut.

Ke depannya harapan kami Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Lampung Selatan dengan adanya kegiatan-kegiatan Pencegahan Kebakaran yang kami lakukan ke sekolah-sekolah mampu mendidik siswa/siswi agar tidak lalai dalam menggunakan peralatan yang dapat menimbulkan kebakaran.

× Butuh Bantuan Kami?